Penggunaan SIM Aset Pemerintah Daerah Istimewa Yogyakarta

Modul SIM Aset DIY untuk OPD/SKPD

Udemy
platform
Bahasa Indonesia
language
Other
category
Penggunaan SIM Aset Pemerintah Daerah Istimewa Yogyakarta
133
students
30 mins
content
Aug 2021
last update
FREE
regular price

What you will learn

Tinjauan Dasar Sistem Manajemen Aset Daerah

Penggunaan Sistem Berbasis Web

Manajemen Data Aset Daerah

Penggunaan Sistem Informasi Manajemen Aset Pemerintah Daerah Istimewa Yogyakarta

Why take this course?

Aset atau barang Milik Daerah adalah semua kekayaan daerah, baik yang dibeli, atau diperoleh atas beban Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah, maupun yang berasal dari perolehan lain yang sah, baik yang bergerak maupun yang tidak bergerak beserta bagian-bagiannya, ataupun, yang merupakan satuan tertentu yang dapat dinilai, dihitung, diukur atau ditimbang, termasuk hewan dan tumbuh-tumbuhan, kecuali uang dan surat-surat berharga lainnya.

Ada 3 prinsip dasar pengelolaan aset daerah adalah:

  • Adanya perencanaan yang tepat,

  • Pelaksanaan/pemanfaatan secara efektif dan efisien,

  • Pengawasan (monitoring).

Pemerintah Daerah Istimewa Yogyakarta mengembangkan SIM Aset untuk keperluan manajemen aset daerah. Penggunaan SIM Aset ini cukup penting mengingat banyaknya data yang harus dikelola oleh Pemerintah Daerah Istimewa Yogyakarta. Sistem Informasi Manajemen Aset, (atau yang disingkat dengan SIM-Aset) Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta, merupakan sebuah sistem informasi berbasis website, yang dimanfaatkan untuk pengelolaan aset daerah, sistem ini akan memudahkan perangkat daerah, dalam melakukan kegiatan pengelolaan aset atau barang milik daerah.

Sistem ini dilengkapi dengan fitur-fitur sebagai berikut:

  • Portal Dashboard

  • Penambahan Aset

  • Perhitungan dan Penyusutan sesuai ketentuan

  • Perhitungan Kapitalisasi

  • Mutasi, Koreksi, dan Penghapusan Aset

  • Cetak Laporan,

  • Serta fungsi lainnya yang mendukung kegiatan pengelolaan aset daerah.

Materi SIM aset ini disiapkan bagi para operator di tingkat OPD/SKPD/Unit kerja, diperlukan pelatihan yang cukup agar operator dapat menggunakan SIM Aset dengan lancar. Operator OPD/SKPD/Unit kerja diharapkan dapat menyelesaikan seluruh materi yang ada di sini.

4189830
udemy ID
7/17/2021
course created date
8/5/2021
course indexed date
Bot
course submited by