7 KUNCI SUKSES PEMIMPIN DI ERA DIGITAL!

Meningkatkan kemampuan yang ada didalam diri Anda sebagai pemimpin untuk bekerja secara efektif.

4.70 (224 reviews)
Udemy
platform
Bahasa Indonesia
language
Other
category
instructor
7 KUNCI SUKSES PEMIMPIN DI ERA DIGITAL!
383
students
2 hours
content
Apr 2021
last update
$19.99
regular price

What you will learn

Anda akan memiliki mindset yang tepat sebagai pemimpin

Anda akan mampu mengenali upaya yang dapat dilakukan untuk beradaptasi dengan perubahan situasi bisnis yang kerap terjadi

Anda akan mampu memiliki 7 kemampuan menjadi pemimpin yang super produktif

Anda akan mampu mengidentifikasi perilaku memimpin dari diri sendiri dan menyusun rencana pengembangan kemampuan Anda dalam memimpin

Anda akan mampu mengembangkan perilaku memimpin yang efektif sehingga dapat mencapai target kinerja melalui pengelolaan pekerjaan secara optimal

Anda juga akan mampu mengembangkan dan memberdayakan anggota tim secara optimal agar mendukung tercapainya visi dan misi Organisasi yang telah ditetapkan

Anda juga akan mampu melakukan kerjasama dengan partner strategis untuk mengembangkan bisnis Organisasi Anda.

Why take this course?

Banyak organisasi yang berjuang untuk tetap bertahan di era VUCA.

Kesiapan untuk menghadapi VUCA sendiri bukan hanya beban dari 1 orang sebagai pemimpin saja, akan tetapu juga seluruh tim dari Organisasi. Akan tetapi, Anda sebagai pemimpin wajib mengetahui langkah-langkah apa yang harus Anda lakukan untuk bertahan dan beradaptasi di era VUCA.

Anda dapat beradaptasi di dunia VUCA dengan melakukan VUCA juga, yang terdiri dari Vision, Understand, Clarity dan Agility.

Lakukan terobosan dengan menggunakan VUCA, maka bisnis Anda pasti akan bertahan bahkan semakin berkembang.

Seorang pemimpin harus jeli dan peka serta memiliki fleksibilitas tinggi untuk beradaptasi dengan kebutuhan anggota timnya.

Sebagai pemimpin, Anda harus memposisikan diri Anda sesuai dengan situasi dan kondisi yang sedang Anda hadapi dalam tim dan Organisasi.

Menurut Ki Hadjar Dewantara, terdapat 3 konsep mendasar dalam memandang arti dan peran utama sebagai pemimpin, yaitu :

1. Ing Ngarsa Sung Tuladha

2. Ing Madya Mangun Karsa

3. Tut Wuri Handayani

Setelah memahami gambaran besar menjadi seorang pemimpin,

Terdapat 7 rahasia menjadi pemimpin yang efektif di dunia VUCA.

Ke-7 Rahasia tersebut adalah

1. Planning / Perencanaan, Seorang pemimpin harus jagoan dalam membuat perencanaan.

Rencana adalah proses menetapkan tujuan dan menentukan aktivitas yang efektif untuk mencapai tujuan tersebut.

Bagaimana menentukan rencana?

2. Monitoring & Controlling, Untuk memantau kinerja tim, Anda dapat melakukan monitoring & controlling. Monitoring dan controlling adalah 2 hal yang berbeda.

3. Discipline for Accountability, Disiplin dapat dibangun dengan membuat scoreboard. Adanya scoreboard akan mampu menginformasikan secara jelas posisi pencapaian seluruh anggota tim Anda.

4. Business Study, Dalam melakukan business study, Anda dapat memperoleh gambaran secara komprehensif mengenai situasi dan kondisi dimana bisnis Anda berada, sehingga Anda mampu mempersiapkan langkah-langkah inisiatif untuk mengembangkan bisnis Anda.

5. Develop Business, Syarat untuk dapat melakukan pengembangan bisnis adalah penggunaan framework yang tepat dan komprehensif.

Salah satu framework yang cukup komprehensif namun sederhana dan mudah untuk dipelajari adalah Business Model Canvass dari Oster Walder.

6. Develop Others, Sebagai seorang pemimpin, menjalin hubungan baik dan saling percaya adalah merupakan hal yang sangat penting.

Ketika Anda mengelola hubungan Anda dengan tim Anda, Anda akan mendapat kepercayaan dari tim Anda dan secara sukarela dan penuh kesadaran, tim Anda akan memberikan hasil kinerja yang paling maksimal bagi Organisasi sehingga akan berdampak pada kesuksesan tim dan organisasi.

7. Strategic Partnership, Dalam melakukan pengembangan bisnis, Anda tidak dapat melakukannya seorang diri. Anda memerlukan partner-partner strategis untuk membangun serva mengembangkan bisnis Anda.


Screenshots

7 KUNCI SUKSES PEMIMPIN DI ERA DIGITAL! - Screenshot_017 KUNCI SUKSES PEMIMPIN DI ERA DIGITAL! - Screenshot_027 KUNCI SUKSES PEMIMPIN DI ERA DIGITAL! - Screenshot_037 KUNCI SUKSES PEMIMPIN DI ERA DIGITAL! - Screenshot_04

Reviews

Oscar
August 22, 2023
"Saya sangat berterima kasih atas materi kursus yang luar biasa, '7 KUNCI SUKSES PEMIMPIN DI ERA DIGITAL'. Materi ini sungguh berharga dan inspiratif bagi diri saya dalam mengembangkan keterampilan & kepemimpinan di dunia industri pelayanan yang terus berkembang. Sekali lagi saya ucapkan terima kasih atas wawasan yang berharga!"
Sri
January 15, 2023
Materi ini sangat relevan khususnya di bidang soft skill, karena sangat diperlukan untuk pengembangan diri
I
January 15, 2023
Materi yang disajikan menarik. Coach nya juga memberikan materi yang simple dan jelas. Di era Vuca saya yang saat ini ditugaskan sebagai pimpinan sangat bermanfaat sekali.
Putu
January 13, 2023
INTRUKTUR DALAM MENJELASKAN SANGAT BAIK, SUARA TEGAS DAN JELAS, MATERI YANG DIBERIKAN MUDAH UNTUK DIPAHAMI DAN DI TERAPKAN.
I
January 12, 2023
sangat cocok, karena perubahan jaman yg begitu cepat membutuhkan pemimpin yg bisa beradaptasi dengan keadaan
Partama
January 9, 2023
sangat cocok dengan situasi & kondisi saat ini. Dan perlu saya terapkan pada diri saya. Terima kasih.
A.A.
January 8, 2023
Pemahaman terkait tantangan VUCA dalam kondisi saat ini termasuk dalam menghadapinya dengan cara VUCA sangat cocok diketahui dan diterapkan dalam perusahaan saat ini. Sehingga tantangan VUCA dapat digunakan sebagai peluang untuk diimplementasikan dalam mencapai tujuan perusahaan.
Nyoman
January 5, 2023
Penjelasan relevan dengan situasi VUCA yang tengah dihadapi, tips cara menghadapi situasi VUCA sebaiknya disertai pengalaman/contoh nyata
Gede
January 3, 2023
Dalam menghadapi era vuca, proses bisnis di Bank BPD Bali, khususnya pada bidang Sumber Daya Manusia sedang dibangun sistemasi pelatihan melalui LMS dan sistemasi pada bidang perkreditan
Rahayu
December 29, 2022
Materi yang diberikan bagus dan mudah dipahami, apalagi ditambah dengan karikatur yang memperjelas materi, hanya saja perlu lebih pelan dalam penyampaian sehingga bisa dicatat oleh pendengar.
Putu
December 28, 2022
Grafiknya bagus, sayang suara coach terdistorsi backsound yang terlalu kencang. Materi sangat general, kurang di-elaborate ke contoh2 yang lebih spesifik dan relevan.
Made
December 28, 2022
Materi sangat menarik dan relevan di era saat ini. Namun materi video 13. DISC sepertinya terdapat kekurangan penjelasan untuk point "S dan C". Karena video berikutnya sudah berbeda topik. Terimakasih.
Ester
December 14, 2022
Meningkatkan kemampuan yang ada didalam diri Anda sebagai pemimpin untuk bekerja secara efektif sangat cocok buat saya
Wati
November 10, 2022
Great. Materi yang disampaikan memakai bahasa yang sederhana dan mudah dimengerti meskipun materi sangat berbobot. Terimakasih Bu Putu.
Rustini
October 2, 2022
Penjelasanya luar biasa, setiap omongannya poin yg perlu di note semua dan sangat terbantu karena ada tulisan jg dibawah nya untuk memudahkan mencatat dan ini salah satu favorite course saya. Penampilan mba putu yg fresh, dan slide yg keren tapi untuk DISC Bagian 2 dimana ya

Charts

Price

7 KUNCI SUKSES PEMIMPIN DI ERA DIGITAL! - Price chart

Rating

7 KUNCI SUKSES PEMIMPIN DI ERA DIGITAL! - Ratings chart

Enrollment distribution

7 KUNCI SUKSES PEMIMPIN DI ERA DIGITAL! - Distribution chart
3868612
udemy ID
2/23/2021
course created date
4/16/2021
course indexed date
Bot
course submited by